Analisis Kontribusi Usaha Ternak Sapi Potong Terhadap Pendapatan Keluarga Di Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin

Authors

  • Warsi Warsi Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten, Banyuasin
  • Yudhi Zuriah Wirya Purba Program Studi Magister Agribisnis Pascasarjana Universitas Sjakhyakirti
  • Wardi Saleh Program Studi Magister Agribisnis Pascasarjana Universitas Sjakhyakirti
  • Nur Ahmadi Program Studi Magister Agribisnis Pascasarjana Universitas Sjakhyakirti Palembang

DOI:

https://doi.org/10.48093/jimanggis.v6i2.339

Keywords:

Kontribusi Pendapatan, Sapi Potong, Pendapatan Keluarga, Faktor Ekonomi, Banyuasin III

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kontribusi usaha ternak sapi potong terhadap pendapatan keluarga serta mengidentifikasi faktor-faktor yang memengaruhinya di Kecamatan Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin. Latar belakang penelitian ini adalah kenyataan bahwa sebagian besar peternakan sapi di Indonesia masih dikelola oleh peternak rakyat berskala kecil dengan teknologi sederhana dan manajemen tradisional, sehingga kontribusinya terhadap kesejahteraan keluarga belum optimal. Kecamatan Banyuasin III dipilih secara purposive karena memiliki populasi sapi potong dan jumlah peternak yang tinggi serta potensi pengembangan yang besar. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan survei. Data primer diperoleh melalui wawancara dan kuesioner terhadap 35 peternak yang dipilih secara purposive sampling dari lima desa, yaitu Pangkalan Balai, Langkan, Sidang Mas, Lubuk Saung, dan Terlangu. Data sekunder dikumpulkan dari instansi terkait seperti Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Banyuasin serta Badan Pusat Statistik (BPS). Analisis data meliputi perhitungan kontribusi pendapatan usaha ternak sapi potong terhadap total pendapatan rumah tangga dan analisis regresi linear berganda untuk mengetahui faktor-faktor yang berpengaruh signifikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata pendapatan total rumah tangga peternak sebesar Rp56.808.902 per tahun, dengan rata-rata pendapatan dari usaha ternak sapi potong sebesar Rp18.904.545 per tahun atau berkontribusi 33,27% terhadap pendapatan rumah tangga. Faktor jumlah kepemilikan ternak, biaya produksi, pengalaman beternak, tingkat pendidikan, dan modal usaha berpengaruh signifikan terhadap kontribusi pendapatan usaha ternak sapi potong. Usaha ternak sapi potong di Kecamatan Banyuasin III memiliki potensi besar untuk dikembangkan sebagai sumber pendapatan utama melalui peningkatan manajemen, akses modal, dan teknologi modern

Downloads

Published

2025-12-28

How to Cite

Warsi, W., Wirya Purba, Y. Z. ., Saleh, W., & Ahmadi, N. (2025). Analisis Kontribusi Usaha Ternak Sapi Potong Terhadap Pendapatan Keluarga Di Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin. Jurnal Imiah Management Agribisnis (Jimanggis), 6(2), 99–114. https://doi.org/10.48093/jimanggis.v6i2.339